Senin, 27 Maret 2023
Senin, 27 Maret 2023

UNIVERSITAS BUMIGORA ARAHKAN PEMBELAJARAN DIGITAL 5.0.

MATARAM – Disamping konsep Revolusi Industri 4.0, kini dikenalkan pula konsep Society 5.0. Konsep Society 5.0 ini diharapkan menjadi penyempurna konsep Revolusi Industry 4.0 yang tengah berlangsung saat ini, yang ditandai dengan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi pada dunia kerja/ industri. atau disebut pula sebagai era digitalisasi.

Sejalan dengan konsep tersebut, Universitas Bumigora Mataram menerapkan model pembelajaran dengan teknologi terkini. Baik dosen dan mahasiswa yang terlibat dalam pembelajaran senantiasa diarahkan untuk terbiasa dengan media pembelajaran berbasis program terbaru.

“Dalam bahasa pemrograman kan Sekarang kan semua sudah serba Android, JAV, Phyton,  PHP. Itu update semua yang diajarkan di Kampus. Jadi baik Dosen dan pengajarannya kita arahkan juga untuk ikut update semua,” tutur Mahyadi (9/7), yang juga menjabat sebagai Wakil Rektor III Universitas Bumigora itu.

Ia mencontohkan bagaimana di saat ini, Masyarakat digital sudah tidak asing dengan system jual beli online atau “e-commerce”. Disamping mengajarkan bagaimana membangun aplikasi tersebut. Para Mahasiswa juga diarahkan untuk menganalisis datanya, “ini dilakukan supaya produktivitas bisa diukur dan dilihat peluangnya secara lebih riil berbasis data entry tersebut,” ujarnya.

Baca Juga :  FEB Unram Hadirkan Dosen Tamu dari Mekah

Begitupula dalam pertanian tanaman pangan, kata Mahyadi. Demi meningkatkan produktivitas hasil tanaman pangan. Dapat dilakukan melalui hidroponik dengan bantuan teknologi digital.” Jadi nanti di lahan pertanian itu dipasang alat sistem control. Secara otomatis alat akan bekerja menyesuaikan keadaan yang dibutuhkan untuk pemeliharaan tanaman itu,” katanya.

Lebih lanjut, otomatisasi system control yang telah dipasang itu akan menjalankan perintah kerja dengan bantuan kecerdasan buatan (artificial intelegent). Sehingga permasalahan pemeliharaan yang biasanya dikerjakan oleh manusia bisa lebih efektif dikerjakan dengan bantuan alat itu.

Dengan demikian, sinergi manusia dengan teknologi inilah yang diharapkan dapat menciptakan nilai baru dan menyelesaikan permasalahan sosial lewat teknologi-teknologi canggih tersebut. Konsep inilah yang kemudian dikenal dengan Era Society 5.0. ”Nah, Pembelajaran IT di Universitas Bumigora (UBG) saat ini sudah mengarah kepada era itu,” kata Mahyadi.

Baca Juga :  Kurang Dikenal Masyarakat, Tiga Jurusan di SMKN 7 Mataram Sepi Peminat

Karenanya, kata Dia, Kami mengundang para calon mahasiswa baru untuk bergabung bersama UBG bersiap menjadi bagian dari masyarakat digital 5.0. Informasi selengkapnya mengenai Program Studi yang tersedia di UBG bisa diakses di  http://pmb.universitasbumigora.ac.id.

Dikarenakan pula, perkembangan teknologi begitu sangat cepat terjadi. Tidak hanya Mahasiswa yang dibuat siap bahkan Para Dosen pun diharuskan belajar dan siap menyesuaikan dengan sistem pembelajaran menggunakan teknologi terbaru.”Jadi untuk kesiapan menghadapi era teknologi digital baik 4.0 dan 5.0, Kami (UBG) dari dulu sudah siap, “ tegas Mahyadi. (zis/adv).

Berita Terbaru

Paling Sering Dibaca

Enable Notifications OK No thanks